Jumat, 06 Januari 2017

cara membuat tahu dan tempe

Cara membuat Tahu dan Tempe

A.   Cara membuat tahu


Pertam-tama siapkan bahan-bahan yang di perlukan :
·         Kacang kedelai 500gram ( direndam semalaman)
·         Air matang 1500 ml
·         Jeruk nipis 4 buah
      Selanjutnya proses pembuatan tahu :
1.    Langkah awal haluskan kacang kedelai yang telah di rendam semalaman dengan air hingga menjadi susu.
2.    Setelah itu saring kacang kedelai yang telah di haluskan ke dalam panci menggunakan kain tipis berpori-pori yang sangat kecil. Kemudian rebus pelan dengan api kecil hingga pinggirannya mulai bergelembung ( tidak perlu sampai mendidih ), lalu dingginkan hingga hangat-hangat kuku. Masukkan air perasan jeruk nipis dan biarkan hingga butir-butiran tahu keluar.
3.    Selanjutnya siapkan loyang yang berlubang-lubang, lalu alasi dengan kain yang di pakai untuk penyaringan tadi. Tuang butiran-butiran tahu kedalam loyang, rapihkan, lalu tutup. Jangan lupa tiriskan airnya hingga benar-benar tiris.
4.    Kemudian taruh barang atau wadah yang berat di atas tahu agar tekstur tahun kedelaai dapat padat sempurna dan biarkan semalaman.( cek tahu dalam waktu beberapa jam, jika sudah agak set simpan kedalam kulkas tapi tetap ditindis sama wadah berat agar teksturnya lebih padat.
5.    Selesai.

Tips agar tahu dapat disimpan selama beberapahari
·         Langkah awal, cuci bersih tahu dengan air bersih
·         Kedua masukkan kedalam wadah yang berpenutup, kemudian rendam dengan air masak ( ganti airnya setiap hari )
·         Terakhir, simpan kedalam kulkas.

B.   Cara membuat Tempe


Pertama-tama siapkan bahan yang dibutuhkan :
·         Kedelai kering 200 gr
·         Cuka makan ½ sendok teh
·         Ragi tempe secukupnya
Selanjutnya proses pembuatannya :
1.    Langkah awal rendam 200 gr kedelai kering hingga mengembang. Lalu rebus kedelai hingga mendididh. Biarkan mendidih beberapa menit, angkat dinginkan. Remas-remas kedelai dengan tangan lalu buang kulitnya di airnya.
2.    Setelah itu rebus kembali kedelai hingga mendidih. Lalu tambahkan ½ sendok teh cuka makan. Matikan apinya, lalu tiriskan kedelai jika perlu menggunakan serbet makan hingga sobek kering benar.
3.    Selanjutnya tambahkan ragi ( sesuai petunjuk kemasan ) kedalam kedelai. Lalu masukkan kedelai kedalam plastik yang sudah ditusuk-tusuk dengan jarum atau disobek-sobek kecil dengan pisau.
4.    Kemudian simpan tempe, tutupp dengan kertas. Jika tempe sudah berkeringat, buka kertasnya. Lalu biarkan miselium cadawan tempe tumbuh sempurna. Waktu sekitar 1 hari ( misal, tempe di buat pagi hari, maka teempe jadi pagi hari dihari berikutnya )
5.    Selesai.

Tip membuat tempe kedelai :

Sebelum diberi ragi, kedelai yang sudah matang harus benar-benar tiris, jika perlu di keringkan dengan serbet makan bersih. Karen jika perlu dikeringkan dengan serbet makan bersih. Karena jika kedelai belum ditiris benar, kedelai akan gagal menjadi tempe.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar